Obyek Wisata
Puncak Sosok Bawuran Bantul
Jambon RT 04, Jambon, Bawuran, Pleret, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55791
 
			Ulasan
Ulasan Singkat
- Puncak Sosok Bawuran, salah satu tempat di Jogja di mana kita bisa menikmati senja menjelang matahari terbenam sembari melihat pemandangan alam yang terhampar luas.
- Bukit yang terletak di Desa Bawuran, Pleret, Bantul, merupakan destinasi wisata kedua setelah Puncak Gebang. Puncak Sosok ini merupakan kreatifitas dari pemuda setempat untuk menghidupkan wisata di daerah Pleret.
Apa yang menarik di sini?
- Puncak ini terkenal dengan pemandangan senja yang indah
- Pemandangan alam dari atas bukit yang asri
- Suasana yang nyaman dan tenang
- Suasana perbukitan yang syahdu
- Tempat yang romantis untuk pasangan
Fasilitas
- Warung makan
- Taman yang luas
- Toilet
- Mushola
- Spot selfi yang menarik
- Trek Downhill
Jam buka
- Buka setiap hari 24 jam
Menu makanan dan minuman
- Aneka menu makanan tradisional seperti Sego wiwit, Aneka gorengan, Pecel dan yang lainnya.
Tips Wisata ke Puncak Sosok:
- Pastikan aplikasi peta (GPS) tepat, karena apabila salah kita bisa kesasar hingga TPA.Apabila ragu bisa langsung tanya ke penduduk setempat.
- Pastikan kendaraan yang pakai "sehat" karena trek nya yang lumayan curam
- Hanya bisa dilalui dengan kendaraan roda dua
- Gunakan alas kaki yang nyaman
- Pastikan baterai HP atau Kamera mu penuh, untuk mengabadikan foto-foto di sini
- Apabila datang di kala senja dan cerah, pemandangan jauh lebih bagus karena kita bisa melihat matahari terbenam
Info selengkapnya
- Puncak Sosok Bawuran Bantul : Jambon,
- Baca juga : Menikmati Senja Syahdu di Puncak Sosok Bawuran
Gallery
Tempat menarik sekitarnya
Obyek Wisata
Eduwisata Setren Opak
Tempat wisata yang resmi dilaunching 16 Desember lalu oleh GKR Mangkubumi diharapkan mampu menjadi matgnet wisata di Bantul. Obyek wisata ini timbul dari prakarsa sekelompok anak muda yang tergabung dalam Komunitas Setren (kawasan pinggir sungai) Opak dan warga setempat, dengan memanfaatkan bantaran Sungai Opak yang dulunya terbengkelai dan kemudian disulap menjadi sebuah taman wisata diberi nama Eduwisata Setren Opak. [...]
Seni & Budaya
Ndalem Joyokusuman
nDalem Joyokusuman dibangun pada tahun 1916, ketika masa pemerintahan Sultan Hamengku Buwono VII. Setelah Raden Wedono wafat, dalem ini ditempati oleh salah satu adik Sultan Hamengku Buwono IX, yaitu GBPH Bintoro, seorang ajudan Sultan. Setelah GBPH Bintoro meninggal, dalem ini ditempati oleh GBPH Joyokusumo, adik bungsu Sri Sultan Hamengku Buwono X semenjak tahun 1988 sampai sekarang dan kemudian disebut sebagai Dalem Joyokusuman. [...]


 
						 
									 
									 
									 
									



 
				 
				 
				 
				 
				 
				